SINOPSIS BEINTEHAA episode 19 (23 January 2014) by. RS Rizwan sedang berbicara dengan kakaknya (Nafisa), Rizwan mengatakan
“pernikahan ini seharusnya tidak terjadi, aku tahu bagaimana Zain, dia
tidak bisa membuat seorang gadis senang sampai sekarang, dia tidak suka
komitmen, Nafisa mengatakan “Rizwan, pergilah jauh dari sini, Rizwan
mengatakan “Zain adalah teman ku dan pernikahan ini seperti bunuh diri
baginya, dengan tegas Nafisa tetap meminta Rizwan untuk tetap pergi,
Zain bersiap-siap untuk pernikahan, dia teringat bagaimana Usman
menamparnya dan memaksanya menerima untuk menikah dengan Aaliya,
kemudian Usman datang dan membantu Zain untuk mengkancing bajunya,
Disisi lain, Aaliya sedang duduk dengan sangat sedih, dia ingat
bagaimana dia berjanji pada Zain untuk menolak pernikahan tersebut,
sementara itu Usman memasang turban ke kepala Zain, dan disisi lain,
Aaliya teringat bagaimana Ghulam sangat bahagia mendengar kalau Aaliya
menerima untuk menikah, tak lama Shabana datang dan mencium kening
Aaliya dan membawanya untuk pergi,
Zain datang ke upacara
pernikahan, Aaliya juga datang dengan adik dan ibunya, Ghulam melihat
Aaliya, dia merasa bahagia, Nafisa, Surayya, dan Shaziya marah melihat
semua ini, Aaliya dan Zain saling berhadapan, Aaliya teringat bagaimana
ayahnya menderita stroke dan berharap dia untuk menerima pernikahan
tersebut, Ghulam bertanya pada Aaliya “apakah kau setuju untuk menikah?,
Aaliya mengatakan “Ya, Zain juga setuju, Ghulam senang mendengarnya,
Kazi saheb memulai upacara pernikahannya, Dia bertanya pada Aaliya
“apakah kau menerima untuk menikah dengan Zain, Aaliya diam lama, semua
orang menatapnya, Aaliya mengatakan “saya menerimanya, semua orang
senang mendengarnya dan mengatakan SubhanAllah,
Aaliya berkata
dalam hatinya “untuk menyelamatkan hidup ayah, aku harus bisa menerima
hukuman apapun, kemudian Kazi saheb bertanya pada Zain “apakah kau
menerima menikah dengan Aaliya, Zain tidak bicara apa-apa, semua orang
tegang, Kazi Saheb kembali bertanya, Zain juga masih diam, melihat itu,
Usman menghampiri Zain dan menyentuh bahunya, kemudian Zain mengatakan
“Qubool Hain (saya menerimanya), mendengar itu semua orang merasa
bahagia, Zain bicara dalam hatinya “aku tidak akan menerima pernikahan
yang dipaksa pada diri ku, kemudian Kazi saheb mengumumkan kalau
pernikahan selesai, Ghulam dan Usman saling berpelukan dalam
kebahagiaan, Zain berkata dalam hatinya “Aaliya telah melanggar janjinya
dan aku akan mengingkari janji ku untuk tidak mengganggunya, dia akan
kesulitan didalam hidupnya sehari-hari karena telah menerima pernikahan
ini,
Jalwa upacara (di mana pengantin saling melihat dirinya di
cermin) akan dimulai, Phupi meminta untuk membawa Aaliya dan Zain, Phupi
membuat selendang diatas kepala pengantin, kemudian cermin diberikan
pada mereka untuk melihat satu sama lain,
Zain dan Aaliya melihat satu sama lain di cermin, keduanya
sangat sedih, Zain mengambil cermin dan merusaknya yang menyebabkan
cermin retak, kemudian Zain membuka selendang dari kepalanya dan pergi,
Aaliya hanya bisa melihatnya dengan sangat sedih, kemudian dia melihat
dirinya sendiri di cermin, Aaliya berkata dalam hati “jika ada yang
melihat cermin ini, mereka akan merasa khawatir karena ini adalah nasib
buruk karena memecahkan cermin, apapun yang salah harus terjadi padaku
bukan orangtua ku, SINOPSIS BEINTEHAA episode 20 by. RS