SINOPSIS VEERA episode 359 by. Sally Diandra

SINOPSIS VEERA episode 359 by. Sally Diandra Di rumah Ratan semua tamu yang masih berkumpul disana yang akan mengadakan ritual ‘moo dikhai’ (perkenalan Gunjan sebagai menantu Ratan) mulai bergunjing soal ketidakberuntungan pasangan pengantin baru tersebut apabila melepas gelang (chuda/chora), mereka mengatakan akan ada hal hal yang buruk yang terjadi kalau mereka melakukan hal itu, Veera berusaha membela kakaknya “Tidak ada adat istiadat atau tradisi apapun diantara dua orang, ini hanya rasa pengertian, kepedulian, kasih sayang, hubungan dua hati yang lebih kuat daripada pertalian darah” saat itu Ranvi menemui mereka dan bertanya “Ada apa ini ?” bibi Chaiji langsung menyela “Veera sekarang sudah dewasa, Ranvi” beberapa wanita yang ada disana juga menimpali ucapan bibi Chaiji “Saat ini Veera seharusnya juga memikirkan tentang pernikahan” ujar para tamu

Teman teman Baldev yang mendengar pembicaraan mereka langsung menggoda Baldev yang masih terpesona pada Veera, Baldev membayangkan ketika mereka berdua mengenakan baju pengantin, Veera sebagai pengantin perempuan dan Baldev sebagai pengantin laki laki, saat itu mereka hendak mengalungkan kalung bunga pada leher mereka masing masing, kemudian Veera maju kedepan dan menginjak kaki Baldev dan menolak menikah dengan Baldev, bayangan itu pun buyar, tepat pada saat itu Veera juga menolak untuk menikah seperti yang disarankan oleh para tamu yang hadir, semua orang akhirnya meminta maaf pada Veera dan ritual perkenalan Gunjan pun dimulai 


Ketika ritual perkenalan berakhir, Baldev menelfon ibunya dan mengabarkan padanya kalau mereka harus menyiapkan Gunjan untuk ‘pagphere’ nya, setelah Baldev selesai menelfon, teman Baldev bertanya “Baldev, kenapa kamu jadi khawatir ? Bukankah Veera mengatakan kalau dirinya tidak mau menikah” ujar salah satu teman Baldev “Gadis gadis itu mengatakan seperti itu tidak keluar dari pemikirannya, dia itu sedang marah makanya dia tidak mau menikah” Baldev berusaha membela dirinya “Baldev, bagaimana kalau kamu menulis sebuah surat untuk Veera” teman Baldev memberikan saran “Bagaimana caranya aku bisa mengirimkan surat itu ke Veera ?” tanya Baldev heran “Itu gampang, kamu tinggal melemparkannya ke arah Veera” Baldev akhirnya mengikuti saran teman temannya dan merasa heran kira kira apa yang harus dia tulis “Bagaimana kalau kamu menulis sebuah puisi ?” kemudian mereka bertiga mulai membahas sebuah puisi yang lucu, 

Ketika Baldev hendak melemparkan suratnya itu ke arah Veera, ternyata suratnya itu mengenai pada gadis yang salah karena Veera beralih dari sana, gadis gendut yang mendapatkan surat itu mengira kalau Dalbeer yang melemparnya karena kebetulan saat itu Dalbeer melintas didepan gadis gendut itu sambil tersenyum padanya, gadis gendut itupun sangat marah begitu mengira Dalbeer yang mengirimnya dan segera mengejar ngejar Dalbeer sambil menunjukkan surat tersebut dan bertanya apa maksudnya, Dalbeer yang tidak tahu apa apa hanya berlari ketakutan, Baldev dan teman temannya segera turun tangan dan mencoba menenangkan gadis gendut itu, Veera yang melihatnya juga ikut ikutan menenangkan gadis gendut tersebut dan mencoba membaca suratnya, Baldev sangat senang ketika Veera membaca surat itu yang memang sebetulnya di tujukan untuknya, namun tiba tiba Veera tersenyum geli ketika membaca baris demi baris pada surat tersebut, sementara Baldev kelihatan sangat serius dan tidak suka melihat Veera mentertawai isi suratnya, Veera sedikit bingung dengan sikap Baldev yang lagi lagi aneh seperti itu 


Gunjan sedang menangis di kamarnya ketika Ranvi masuk ke dalam kamar dan berkata “Apapun yang terjadi padamu, kamu tidak bisa pulang dulu sekarang dengan keadaan yang seperti ini, aku janji aku akan mengurus semuanya” ujar Ranvi, sementara itu di lantai bawah Baldev sudah tidak sabar menunggu Gunjan dan memanggil manggil nama Gunjan dengan lantang, Ranvi langsung menemuinya dan berkata pada semua orang kalau Gunjan tidak akan pergi namun Baldev menolak perkataan Ranvi, Ranvi berusaha mencegahnya, amarah Baldev pun semakin mencuat, namun tiba tiba Gunjan datang dan berkata “Aku akan pergi dengan kak Baldev” Ranvi segera menghampirinya “Kenapa kamu keluar, Gunjan ?” Gunjan mengatupkan kedua tangannya di depan dada “Biarkan aku pergi, Ranvi ,,, karena akan ada banyak sandiwara yang akan terjadi disini” pinta Gunjan, sementara itu semua orang meyakinkan Ranvi yang seharusnya memaksa Gunjan untuk tidak pergi dari rumahnya, mereka pun mulai mengkritik Ranvi SINOPSIS VEERA episode 360 by. Sally Diandra
Bagikan :
Back To Top