SINOPSIS VEERA episode 220 by. Sally Diandra
Di rumah Nihal, semua pembicaraan Nihal dan bibi Moti didengarkan oleh Bansuri, bibi Moti tidak melihat kalau Bansuri ada di depan rumahnya, begitu bibi Moti pergi, kesempatan ini di manfaatkan oleh Bansuri, Bansuri segera memasuki rumah Nihal dan berkata “Tuan Nihal, apakah yang aku dengar tadi benar ? Apakah benar kamu yang telah melenyapkan nyawa Sampooran ?” goda Bansuri “Aku tahu kalau Ratan tidak akan bisa mengerti tentang penderitaanmu dan pengorbananmu selama ini untuk keluarganya, sementara aku, aku bisa memberikan semua cinta yang tidak pernah Ratan berikan padamu” bujuk Bansuri sambil mendekat ke arah Nihal berusaha menggodanya, Nihal yang marah langsung mendorong Bansuri hingga Bansuri terjatuh “Kamu seharusnya malu bersikap seperti itu pada seorang laki laki !” Bansuri juga sangat kesal karena telah ditolak oleh Nihal “Ingat, tuan Nihal ! Aku tidak akan melepaskan kamu begitu saja setelah kamu berbuat kasar seperti ini kepadaku ! Ingat itu !” ujar Bansuri kemudian berlalu dari sana dengan perasaan kesal

Sementara itu, di rumah Balwant, saat itu Balwant sedang berkumpul dengan beberapa warga desa, Bansuri tiba disana dan langsung mengeluhkan semua yang didengarkannya tadi pada suaminya, Bansuri mengungkapkan semua perbuatan Nihal, semua warga desa yang ada disana terkejut begitu mendengarnya, terutama Balwant yang juga ikut terkejut dan bingung sementara saingan Nihal yang lain yaitu Bakhtawar yang saat itu juga ada disana langsung mengambil kesempatan ini untuk melawan Nihal lagi, Bakhtawar mencoba menghasut warga desa yang lain, untuk bersama sama memberikan pelajaran pada Nihal,
Saat itu Ranvi dan Veera sedang berada di rumah Nihal, Veera memberikan tanaman tersebut ke Nihal dan memberikan instruksi pada Nihal bagaimana caranya merawat tanaman tersebut “Paman Nihal, kenapa paman Nihal menangis ? Apakah paman Nihal tidak suka dengan hadiahku ini ?” Nihal memegangnya dan memeluknya erat sambil berkata kalau dirinya sangat menyukai tanaman itu, tiba tiba mereka mendengar ada suara ribut ribut di luar rumah Nihal, Nihal meminta Ranvi dan Veera untuk tetap di dalam, sementara Nihal keluar untuk melihat apa yang terjadi, ternyata di luar sudah ada Bakhtawar dan warga desa yang lain yang ingin memberikan pelajaran ke Nihal karena telah melenyapkan nyawa salah satu warga desanya,
Saat itu Ranvi menyelinap keluar dan melihat semua yang terjadi di luar, tiba tiba Balwant datang tepat pada waktunya ketika Bakhtawar hendak memukuli Nihal dengan kayu bersama sama dengan warga desa yang lain, Balwant hendak membawa kasus Nihal ini ke pertemuan warga desa dan akan mengadili Nihal disana sesuai dengan hukum yang berlaku, kemudian Nihal dibawa ke rumah Balwant, sementara Ranvi yang mendengar semua ini dari tempat persembunyiannya langsung mengajak Veera berlari pulang ke rumah kemudian mengabarkan pada Ratan tentang semua yang terjadi di rumah Nihal, Ratan kaget SINOPSIS VEERA episode 221 by. Sally Diandra