SINOPSIS VEERA episode 403 by. Sally Diandra

SINOPSIS VEERA episode 403 by. Sally Diandra Di rumah Ratan, bibi Chaiji berterima kasih pada Ratan karena rencana mereka telah berjalan dengan baik “Aku tidak percaya kalau semuanya telah berjalan dengan baik” Ratan menyahut ucapan bibi Chaiji “Kita juga harus berterima kasih pada Veera juga” Veera sangat senang mendengarnya, saat itu Ranvi datang menemui mereka dan mengatakan pada semua orang “Kaki Gunjan sedikit terkilir tadi” Ratan, bibi Chaiji dan Veera sangat senang ketika melihat Ranvi bahagia, Ranvi sangat senang hingga bersemu merah pipinya, Veera sangat senang melihat kebahagiaan terpancar di wajah kakaknya, kemudian memberikan tanda hitam secara tidak langsung di tangan Ranvi, Ranvi sekilas melihat hal ini dan merasa bahagia begitu melihat seluruh keluarganya menatap ke arahnya dengan perasaan senang 


Di rumah Balwant, Balwant dan Bansuri sedang membahas kebahagiaan Ranvi dan Gunjan, mereka berdua sangat senang, Balwant sangat berterima kasih pada Ratan dan Veera namun Bansuri tidak suka mendengar semua ini, saat itu Baldev memasuki rumah, Balwant juga memuji usaha Baldev, Baldev sangat senang sementara Bansuri sudah sedikit lega, Baldev kemudian mengambil kesempatan ini dengan meminta pada ayah dan ibunya untuk memberikan suaranya untuk memilih dirinya “Ayah, aku ingin membantu seluruh warga desa, itulah mengapa aku ingin ikut dalam pemilihan calon kepala desa tersebut” Balwant tertawa terbahak bahak begitu mendengarnya, Baldev sedikit kesal mendengar tawa ayahnya, kemudian Balwant meninggalkan ruangan itu sambil tersenyum kecil, Baldev sedikit bingung dan bertanya tanya apakah dirinya akan mendapatkan suara atau tidak pada saat pemilihan calon kepala desa nanti 

Di rumah Ratan, Veera masih merasa bahagia dengan kebersamaan Ranvi dan Gunjan, saat itu ponsel Veera berdering, ternyata Baldev yang menelfonnya, awalnya Veera enggan ngobrol sama Baldev yang memintanya untuk keluar dari rumah karena ada sesuatu yang hendak di bicarakannya tapi ketika Baldev mengatakan “Baiklah, aku akan masuk ke rumahmu dan mengatakan pada ibumu kalau aku hendak melamarmu untuk menikah denganku” akhirnya Veera pasrah dan mau untuk keluar dari rumah, ketika Veera keluar dan menemui Baldev di luar, Veera tertawa geli melihat Baldev yang is mending rambutnya “Ayooo, Veera ,,, gimana kalau kita keluar untuk berkencan ?” Veera tertegun “Baldev, kencan itu hanya untuk orang orang yang sedang jatuh cinta jadi bukan sembarangan seperti itu, karena aku tidak akan pernah bisa mencintai kamu, Baldev” 

Baldev kembali menantang Veera “Aku yakin kamu pasti akan mencintai aku kalau kamu menghabiskan banyak waktumu denganku” namun Veera tetap memastikan pada Baldev kalau dirinya tetap tidak akan pernah bisa mencintai Baldev meskipun dalam dua kelahiran berikutnya di masa yang akan datang “Tapi baiklah, aku terima tantanganmu dan aku akan memberikan kamu waktu tiga jam untuk kita pergi bersama sama, kita akan lihat nanti” Baldev sangat senang sekali mendengarnya 

Pertama, mereka berdua pergi dan membeli gelang, Baldev dan Veera saling memandang satu sama lain, Baldev menatap Veera dengan penuh cinta namun Baldev membeli gelang yang tidak cocok untuk tangan Veera sehingga melukai tangan Veera “Rasa sakitmu ini juga melukai hatiku” Baldev jadi salah tingkah dan bingung dengan kata katanya sendiri yang maksdunya hendak merayu Veera, kemudian Baldev mengambil minyak dan minyak rambut yang berada di kepala si penjual gelang, Veera merasa jijik melihatnya tapi Baldev akhirnya berhasil memasukan gelang tersebut ke tangan Veera 

Di rumah Ratan, Gunjan saat itu sedang berada di tempat tidur, Ranvi datang menemuinya “Kamu pasti tidak akan bisa menolong aku, Ranvi ,,, karena rasa sakit di kakiku ini semakin bertambah, tapi hanya ada satu solusi” kemudian Gunjan meminta Ranvi untuk mendekat ke arahnya, Ranvi bingung ketika Gunjan berkata “Ranvi, tetaplah memandang ke arahku, karena dengan begitu rasa sakit di kakiku ini akan berkurang” Gunjan mencoba merayu Ranvi namun Ranvi yang lugu malah tidak percaya dengan ucapan istrinya ini “Cinta mempunyai kekuatan untuk mengurangi semua kekuatan yang lain” mereka berdua kemudian saling memandang dengan penuh cinta, Ranvi tersipu malu dan salah tingkah, sementara Gunjan sangat senang bisa kembali ke pelukkan Ranvi 

Pada saat yang bersamaan di tempat Baldev dan Veera, Baldev sedang menyanyikan sebuah lagu untuk Veera, hingga akhirnya lagunya berakhir dengan tatapan Baldev yang penuh cinta ke Veera namun Veera malah memutar tubuhnya menghindari Baldev “Veera, apakah kamu telah bisa mencintai aku ?” saat itu tiba tiba alarm berbunyi “Waktunya sudah habis, Baldev ,,, dan aku masih belum bisa mencintai kamu” namun kali ini Veera yang bingung terlihat dari raut wajahnya, Veera segera berlari menjauh dari Baldev, Baldev merasa kesal dibuatnya 

Di rumah Ratan, Ratan sedang menyiapkan makanan, Ratan menyarankan pada Ranvi untuk membawa msatu piring saja, Ratan sangat senang melihat hal ini kemudian Ranvi mengucapkan terima kasih pada ibunya namun Ratan mengatakan semuanya ini terjadi karena Veera jadi dia yang paling berhak menerima ucapan terima kasih ini “Ibu tahu bagaimana sedihnya ketika kita berpisah dan ibu tidak pernah menginginkan kamu mengalami semua masalah yang pernah ibu alami, Ranvi” Ranvi langsung memeluk ibunya erat kemudian berlalu dari sana SINOPSIS VEERA episode 404 by. Sally Diandra

                            sebelumnya            elanjutnya
Bagikan :
Back To Top